Ini Tiga Prioritas Pembangunan Kelautan dan Perikanan

115
Foto: KKP

JAKARTA, NMN – Dalam rapat kerja dengan Komisi IV DPRI RI pada Rabu (15/6), Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono menegaskan kembali tiga prioritasnya yang merupakan arah kebijakan pembangunan kelautan dan perikanan 2021-2024.

Menteri Trenggono menyampaikan, prioritas pertama adalah penerapan kebijakan penangkapan terukur berbasis kuota di setiap Wilayah Pengelolaan Perikanan.

“Ini dilakukan untuk keberlanjutan ekologi, peningkatan PNBP dan kesejahteraan nelayan,” ujar Trenggono.

Kedua, lanjutnya, melakukan pengembangan perikanan budidaya yang berorientasi ekspor. “Dengan komoditas unggulan antara lain udang, lobster, kepiting, dan rumput laut,” katanya.

Prioritas ketiga, pembangunan kampung budidaya sesuai dengan kearifan lokal. “Ini ditujukan untuk pengentasan kemiskinan sekaligus menjaga kepunahan komoditas yang bernilai ekonomis tinggi.

Menteri Trenggono menjelaskan, ketiga prioritas tersebut tentunya diperkuat dengan beberapa upaya. Antara lain dengan meningkatkan daya saing hasil kelautan dan perikanan yang didukung dengan penjaminan kualitas mutu untuk peningkatan konsumsi domestik dan ekspor.

Kemudian, lanjut Trenggono, melakukan pengelolaan ruang laut, perairan umum, pesisir dan pulau-pulau kecil sebagai landasan pemanfaatan dan pengusahaan sumberdaya kelautan dan perikanan yang berkelanjutan serta penguatan pengawasan sumber daya kelautan dan perikanan.

“Terakhir, penguatan kebijakan dan peningkatan kapasitas SDM untuk pengembangan usaha kelautan dan perikanan,” ujar Trenggono.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here